Selasa, 29 Desember 2009

Sejarah GBI Slamet Pare

Gedung Gereja Bethel Indonesia di Pare yang berada di belakang kantor Pos Pare adalah suatu gedung gereja yang tertua keberadaannya di Pare. Gedung ini didirikan oleh jemaat yang dipimpin oleh Almarhum Bapak Pendeta M. Safran pada tahun 1964. Gedung gereja tua ini sekarang memiliki jemaat dewasa sebanyak 340 orang dan anak-anak sekolah minggu sebanyak 86 anak.

Gereja Bethel Indonesia di Pare pertama kali dipimpin oleh Almarhum Bapak Pendeta M. Safran (meninggal tahun 1981) dan yang kedua dipimpin oleh Almarhum Bapak Pendeta David Subiantoro (meninggal tahun 1998) sedangkan yang ketiga dipimpin oleh Ibu Pendeta Wiwiek Sriwigati (istri Alm. Bapak Pendeta David Subiantoro) mulai tahun 1998 hingga sekarang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar